Kunker Ke Nagari Silantai, Wagub Sumbar Kunjungi Rumah Sidang PDRI Serta Hadiri Bakaul Adat Sudah Tuai Di Masjid Baitul Jannah

    Kunker Ke Nagari Silantai, Wagub Sumbar  Kunjungi Rumah Sidang PDRI Serta Hadiri Bakaul Adat Sudah Tuai Di Masjid Baitul Jannah

    SIJUNJUNG - Kunjungan Kerja ke Nagari Silantai, Kecamtan Sumpur Kudus, Kabupaten Sijunjung, Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Audy Joinaldy mengunjungi Rumah Sidang PDRI dan hadiri kegiatan Bakaul Adat sudah tuai di Masjid Baitul Jannah, Rabu (22 Februari 2023).

    Dalam kunkernya Wagub tersebut turut di dampingi Wakil Bupati Sijunjung, Iraddatillah, Kepala OPD terkait dari Pemprov Sumbar, Kepala OPD terkait Pemkab Sijunjung dan pendamping lainnya.

    Menariknya, dalam kunjungan Wagub Audy tersebut, ia membawakan bantuan untuk masyarakat silantai berupa Hand traktor sebanyak 3 unit, Bibit ikan sebanyak 10.000 ekor, Bibit durian 200 batang dan bibit manggis sebanyak 200 batang.

    Diketahui, Rumah Sidang Pemerintah Darurat Republik Indonesia (PDRI) merupakan Bangunan Cagar Budaya, Rumah berbahan kayu ini merupakan saksi bisu Pertemuan Musyawarah Besar PDRI yang berlangsung dari 14 sampai 17 Mei 1949 yang dipimpin oleh Ketua PDRI, Sjafaruddin Prawiranegara.

    Sedangkan, Berkaul Adat itu sendiri adalah merupakan salah satu kearifan lokal, sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT atas keberhasilan dalam berusaha terutama bertani dan sekaligus sebagai ritual memohon kepada Allah agar dimasa tanam berikutnya diberikan keberhasilan dan panen lebih melimpah.

    Wagub Audy mengagumi keindahan alam dan kekayaan budaya yang ada di Nagari silantai.

    “Kita melihat Nagari silantai ini sudah maju, namun masih ada insfrastruktur harus di perbaiki terus di perkuat lagi sektor utamanya yaitu pertanian, ”ungkapnya.

    “Selain itu peningkatan SDM dan penanganan stunting di silantai juga harus kita tingkatkan, ”tambahnya.

    “Bupati dan Wakil Bupati Sijunjung juga selalu berkoordinasi dengan kami di Provinsi terkait apa-apa program yang bisa kita bawa untuk kemajuan di Daerah, ”jelasnya.

    Dodon Afrianto

    Dodon Afrianto

    Artikel Sebelumnya

    Kembali Kunjungi Sijunjung, Menteri Sandiaga...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Sijunjung Pimpin Upacara Hari Amal...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Dispenad Nobatkan Pendam V/Brawijaya Sebagai Satuan Penerangan Terbaik Tahun 2024
    Apel Komandan Satuan Jajaran TNI Angkatan Udara 2024, Lanud Sultan Hasanuddin Terima Penghargaan Zona Integritas

    Ikuti Kami